Pages

Ads 468x60px

Labels

Monday, July 30, 2012

WILD PRINTS

Kali ini, giliran corak animal prints berupa burung, kucing, anjing, dan kuda yang menghiasi panggungrunway dunia. They’re oh-so-adorable!

Black Horse, Dorothy Perkins
Hummingbird, Petitelola
Cat Miauw, Dorothy Perkins,
Mini Dogs, TOPSHOP
Collar Bird, Dorothy Perkins
Orange Flamingo, TOPSHOP


Runway: Carolina Herrera Spring/Summer 2012
Foto: Frazer Harrison/Getty Images

Penulis: Jessica Estherina
Foto produk: Richard Gartodus

Untuk tren fashion terkini, simak CosmoGIRL! edisi terbaru.

Friday, July 13, 2012

JAKET KULIT, €˜MUST HAVE ITEM€™ FOR THE HOLIDAY!

Asal kamu bisa memadupadankannya dan memberi sentuhan aksesori fashion yang tepat, dijamin penampilanmu selalu gaya di segala suasana, termasuk pada suasana liburan!

Buat kamu yang lagi pingin beli jaket kulit, ada tipsnya nih:

1. Pertama-tama, kenali  dulu apa style kamu, Dear. Kalau kamu tipe cewek yang suka party, pilih yang potongannya mengikuti bentuk tubuh dan panjangnya tidak melebihi garis pinggulmu dan yang lengannya bisa ditarik sampai bawah siku. Kalau kamu pengen terlihat sedikit ‘macho’, pilihlah yang ukurannya sedikit lebih besar.

2. Pastikan jaket yang kamu beli asli berbahan kulit domba atau kulit sapi yang berkualitas. Kamu bisa mencek keasliannya dengan mencium jaketnya karena aromanya khas.
Bukan cuma itu, jaket kulit asli biasanya lembut dan tidak melar saat ditarik-tarik.
Sekedar info,  jaket dari kulit domba kualitasnya tidak sebaik jaket berbahan kulit sapi.

3. You know what, classic is expensive. Lebih baik kamu beli yang modelnya simple dan bergaya klasik. Biasanya yang modelnya terlalu variatif cenderung lebih gampang rusak karena banyak jahitan sambungan.

4. Selain modelnya, kamu juga mesti memperhatikan hal-hal kecil namun penting. Seperti penempatan ritsleting, kancing, sampai bentuk kantong. Hal-hal kecil kayak begitu bisa bikin kamu tampil makin gaya dan unik lho Dear.

5. Bagian kerah juga salah satu bagian penting dari jaket kulit. Pilih yang ukuran kerahnya sesuai dengan tinggi badan kamu, agar kamu terlihat proporsional.

6. Jangan lupa periksa bagian dalam jaket sebelum kamu membelinya. Pastikan jahitannya rapi dan bahan lapisan dalamnya menggunakan bahan yang baik.

That’s all! Semoga kamu bisa dapetin jaket kulit yang keren ya, Dear.

THE NAVY CLUB

Pernak-pernik seru ala pelaut ini memang pantas diburu karena bisa menambah semangat kita saat memakainya, lho. Ay ay, sailor girl!


Sailor Sweater, Glitz
Navy Tee, milik Stylist
Navy Short, Envywear
Ethnic Necklace, Kamala
Sailor Loafers, Pedro
Great Expectations Book, Aksara
Knit Hat, milik Stylist
Navy Bag, Pedro

Runway: Jean Paul Gaultier Spring/Summer 2012
Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images

Penulis: Riesty Ichsana
Foto produk: Adrian Stephanus
Untuk tren fashion terkini, simak CosmoGIRL! edisi terbaru.

Thursday, July 12, 2012

Intip Gaya Chloe Moretz Lewat Instagram

Aktris kelahiran tahun 1997 ini baru saja jadi bintang cover majalan NYLON. Di situ Chloe bercerita tentang kenapa dia nggak bakal curhat lewat tweet. menurut Chloe, dia hanya akan pakai twitter untuk urusan publisitas film-filmnya. Tapi, lain cerita dengan akun instagram miliknya. Di situ kita bisa lebih kenal Chloe dan keluarganya plus yang paling penting, pelajari soal her personal style. Check these out, Dear!



Gaya sehari-hari Chloe bisa dibilang santai, tapi tetap keren! Walaupun di rumah, nggak ada salahnya bergaya dengan double denim, kan?





Sama saja kayak kita, saat belanja ke supermarket, Chloe suka nyambi minum minuman ringan yang ada. Denim lagi-lagi jadi pilihannya untuk bergaya.





Kalau waktunya kerja, baru Chloe tampil lebih serius. Intip saat dia lagi mempromosikan film terbarunya, Carrie.




Denim bisa dibilang fashion item favorit Chloe. Lihat deh, saat dia menghadiri MTV Movie Award. Denim dress-nya keren banget, ya!



Untuk tampilan dress denim di foto sebelum ini, Chloe juga mempercantik kukunya dengan nail art yang simple tapi sooo cute!




Saat hang out bareng teman, Chloe tampil keren dengan polkadot colored denim warna fuchsia plus sweater. Oh we want those pants!




Sama aja kayak kita, Chloe juga lagi suka banget sama sneaker wedges!


Chloe sending her looooveeee!

Tuesday, July 10, 2012

FLASH SOME SKIN

Play up your summer outfits dengan rok bercorak seru. Padukan dengan kaus polos plus statement necklace untuk penampilan yang maksimal.

Baroque, TOPSHOP
Floral, Pull & Bear
Palm Tree, TOPSHOP
Tropical, Pull & Bear
Flower Power, Bershka
Scarf Prints, MANGO
Runway: Altuzarra Spring 2012
Foto: Arun Nevader/Getty Images
Penulis: Aryanie Puspita Dewi
Foto produk: Dok. CosmoGIRL!
Untuk tren fashion terkini, simak CosmoGIRL! edisi terbaru.

Wednesday, July 4, 2012

Stay Classy With Sleek Middle Part

A perfect timeless hairstyle? We know the answer: Sleek Middle Part.

Coba deh perhatikan orang-orang di sekelilingmu; you’ll find at least one girl with this hairstyle. Yup, sleek middle part memang merupakan salah satu gaya rambut yang paling sering kita temuin. Dari kita kecil sampai sekarang, gaya rambut yang satu ini seakan nggak pernah kehabisan penggemar! Want to know more about this timeless hairstyle? Let’s find it out!

The Marcia Hair
Konon, sleek middle part dipopulerkan oleh tokoh Marcia Brady dalam sitkom Brady Bunch pada era 70-an. Caranya mudah: penataan rambut yang free-flowing, serta dibagi dengan sempurna pada bagian tengah dahi. Sederhana sih, namun itulah alasannya mengapa banyak orang yang mengagumi gaya rambut tersebut. Terlebih, tatanan sleek middle part cocok untuk semua umur, Dear! Makanya, mulai banyak deh yang mengikuti hairstyle khas the oldest Brady’s daughter tersebut.
Meski sempat dibilang basi dan terlalu plain, sleek middle part back in trend lagi nih, Dear! Berkat acara Versace Show untuk Fall 2012, this hairstyle is getting the attention again! Buktinya, banyak lho selebriti yang mencoba tatanan rambut ini, seperti Elle Fanning dan Chloe Moretz.

Elle Fanning




Make up natural Elle Fanning nampak sempurna dengan tatanan rambut yang effortless ini. Kamu bisa menambahkan aksesoris rambut seperti bando, misalnya, untuk mempercantik penampilanmu. Simply beautiful.


Chloe Moretz




Bukan cuma cantik, rambut sleek middle part Chloe nampak sehat ya, Dear! Salah satu kunci untuk tampil gorgeus dengan tatanan rambut ini ialah dengan merawat kesehatan rambutmu! Dengan treatment yang sesuai serta hair trimming yang rutin, you can get her beautiful hair! Jadi gimana, Dear? Siap tampil classy dengan sleeky middle part?