Pages

Ads 468x60px

Labels

Wednesday, January 23, 2013

‘60s FANCY DRESS

Gaya ala tahun 1960-an hadir kembali dalam trend 2012 untuk musim Fall/Winter dalam new look yang semakin stylish.
Di tahun ‘60-an dulu, shift dress atau terusan bermodel lurus dengan potongan di atas lutut, sangat populer di kalangan fashionista. Hal ini nggak lepas dari peran salah satu top model yang juga fashion icon bernama Twiggy, yang sukses mempopulerkan shift dress di era tersebut. Sekarang, terusan ini kembali disukai dan masuk dalam jajaran trend fashion terkini. Mau pilih shift dress berwarna cerah yang fresh atau nuansa hitam-putih yang klasik, atau bahkan dengan motif print yang seru? Pastikan kamu nggak lupa memadankannya bersama sepasang wedged boots atau sepatu peep-toe platforms. Untuk acara yang lebih formal, tinggal tambahkan blazer yang juga jadi salah satu must-have item di bulan ini, dan kamu pun siap menjadi trendsetter!

Penulis: Jessica Esther
Foto produk: Dok. CosmoGIRL!

Untuk tren fashion terkini, simak CosmoGIRL! edisi terbaru.

No comments:

Post a Comment