Monday, March 29, 2010
EMMA WATSON DARI WAKTU KE WAKTU
Film Harry Potter nampaknya tidak akan lepas
dari sosok Emma Watson. Sejak
bermain di film tersebut, namanya
pun langsung melejit terkenal di seluruh dunia. Namun, little Emma has change! Emma yang dulunya terlihat sangat imut
dengan freckles di mukanya telah
berubah menjadi perempuan cantik yang penampilan menjadi panutan perempuan di
seleruh dunia. Mari kita lihat perubahan Ms. Watson in
Friday, March 19, 2010
Tampil Chic dengan Mini Bag di saat Lebaran
Percantik penampilanmu di saat Lebaran dengan
mini sling bag sebagai aksesori
Yeay, Hari Raya Idul Fitri tak lama lagi akan tiba. Hari bersilaturahmi
itu adalah momen yang pas untukmu menggunakan mini bag sebagai aksesori. Praktis, mungil, namun memiliki efek
yang besar untuk keseluruhan penampilanmu. Masih bingung mau memilih mini bag
seperti apa?
Unique Style
Tidak masalah kalau kamu memilih warna
hitam untuk tas mini andalanmu. Namun, agar penampilanmu terlihat lebih keren
dan berkarakter, coba cari tas dengan model unik, seperti fringe, atau sequine.
Neon Attack
Ingin penampilanmu lebih berwarna? Pilih
warna-warna neon yang lagi hits untuk tas minimu. Sesekali jangan ragu untuk
menabrak warna tas dengan pakaianmu agar penampilanmu tidak membosankan ya,
Dear!
High Quality Material
Pada dasarnya, tas mini cocok dengan gaya
baju apapun. Kamu hanya tinggal memperhatikan model dan bahan dari tas mini
tersebut untuk disesuaikan dengan gaya bajumu.
Body
bag
Tas mini tidak selalu harus berbentuk kotak
lho, Dear. Kenapa tidak kamu coba pakai tas dengan model dan warna yang unik?
Kamu juga bisa mengkreasikan cara pemakaiannya dengan memendekkan tali agar
terlihat seperti body bag.
Be
experimental
Kalau kamu termasuk cewek yang berani
bereksperimen dengan warna, coba pilih tas mini dengan warna cerah ini, Dear.
Kenakan tas di bagian depan tubuhmu, ya!
Wednesday, March 10, 2010
Think Bright!
Wanna shine bright like a diamond, Dear? Fashion blogger Chekka Cumova punya tips biar kamu pede dengan
warna-warna terang!
Bermain dengan warna-warna
cerah memang bukanlah hal yang baru di dunia fashion. Hampir di setiap lembaran
majalah fashion maupun halaman situs-situs street
style, kita dapat dengan mudah melihat begitu banyak
individu-individu stylish tampil
prima dalam balutan baju dan aksesori berwarna terang. Permasalahannya, masih
banyak di antara kita yang kurang percaya diri mengenakan pakaian ataupun
aksesori berwarna cerah. Kamu salah satu di antaranya? Mari kita coba cari
solusinya bersama.
Anggapan bahwa seseorang dengan kulit
berwarna gelap tidak cocok memakai pakaian berwarna cerah nampaknya harus
segera ditinggalkan. Nyatanya, pakaian maupun aksesori berwarna cerah menyala
justru dapat membuat kamu yang berkulit gelap terlihat lebih menarik dan jauh
dari kesan dull.
Selain itu, di tengah tren color blocking yang seolah tidak ada
habisnya ini,
kita bisa bebas saja memadankan warna-warna cerah tanpa harus takut terlihat
"tidak nyambung". Memadukan warna biru dengan pink, hijau dan kuning,
hingga ungu dan merah pun kini nampak sah-sah saja.
Namun, perlu diingat juga bahwa
tidak berarti kamu bisa mencampurkan terlalu banyak warna dalam satu penampilan, karena color blocking pun memiliki proporsinya
sendiri. Tiga hingga lima warna adalah jumlah proporsional dari satu
penampilan. Apabila kamu terbiasa menggunakan pakaian dalam warna-warna gelap
ataupun redup seperti pastel, kamu bisa memulai sedikit perubahan dengan
mengenakan satu saja item berwarna
cerah dari keseluruhan penampilan kamu.
Jadi, jangan takut untuk
bermain-main dengan warna!
Subscribe to:
Posts (Atom)