skip to main |
skip to sidebar
Think Bright!
Wanna shine bright like a diamond, Dear? Fashion blogger Chekka Cumova punya tips biar kamu pede dengan
warna-warna terang!
Bermain dengan warna-warna
cerah memang bukanlah hal yang baru di dunia fashion. Hampir di setiap lembaran
majalah fashion maupun halaman situs-situs street
style, kita dapat dengan mudah melihat begitu banyak
individu-individu stylish tampil
prima dalam balutan baju dan aksesori berwarna terang. Permasalahannya, masih
banyak di antara kita yang kurang percaya diri mengenakan pakaian ataupun
aksesori berwarna cerah. Kamu salah satu di antaranya? Mari kita coba cari
solusinya bersama.
Anggapan bahwa seseorang dengan kulit
berwarna gelap tidak cocok memakai pakaian berwarna cerah nampaknya harus
segera ditinggalkan. Nyatanya, pakaian maupun aksesori berwarna cerah menyala
justru dapat membuat kamu yang berkulit gelap terlihat lebih menarik dan jauh
dari kesan dull.
Selain itu, di tengah tren color blocking yang seolah tidak ada
habisnya ini,
kita bisa bebas saja memadankan warna-warna cerah tanpa harus takut terlihat
"tidak nyambung". Memadukan warna biru dengan pink, hijau dan kuning,
hingga ungu dan merah pun kini nampak sah-sah saja.
Namun, perlu diingat juga bahwa
tidak berarti kamu bisa mencampurkan terlalu banyak warna dalam satu penampilan, karena color blocking pun memiliki proporsinya
sendiri. Tiga hingga lima warna adalah jumlah proporsional dari satu
penampilan. Apabila kamu terbiasa menggunakan pakaian dalam warna-warna gelap
ataupun redup seperti pastel, kamu bisa memulai sedikit perubahan dengan
mengenakan satu saja item berwarna
cerah dari keseluruhan penampilan kamu.
Jadi, jangan takut untuk
bermain-main dengan warna!
No comments:
Post a Comment